Pemkot Salatiga Gelar Kirab Atlet Berprestasi

Rabu, 06 November 2019 - 17:23 WIB
Pemkot Salatiga Gelar Kirab Atlet Berprestasi
Denis Darmawan peraih medali emas olimpiade olahraga siswa dan seni Internasional Coupe De Kayl 2019 di Luxembourg saat mengikuti kirab di depan Kantor Pemkot Salatiga, Rabu (6/11/2019). Foto/IST
A A A
SALATIGA - Pemkot Salatiga menggelar kirab atlet berprestasi, Rabu (6/11/2019). Ini merupakan bentuk apresiasi serta publikasi terhadap prestasi yang baru saja diraih oleh para atlet berprestasi di tingkat Jawa Tengah, nasional dan internasional.

Kirab dilepas oleh Wali Kota Salatiga Yuliyanto di halaman Kantor Pemkot Salatiga. Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kota Salatiga Joko Haryono menjelaskan, atlet yang dikirab antara lain Denis Darmawan yang baru saja mewakili Indonesia meraih medali emas dalam cabang olahraga Karate kelas 50 kg Olimpiade Olahraga Siswa dan Seni Internasional Coupe International De Kayl 2019 di Luxembourg pada 16-21 Oktober lalu. “Selain Denis, ada pula Aze Sport Aerobic School yang baru saja meraih juara I Lomba Poco-Poco Tingkat Nasional Piala Ibu Negara,” katanya.

Kemudian para pemain Hati Beriman FC yang meraih menjuarai Piala Soeratin U-17 Jawa Tengah dengan mengalahkan Persiku Kudus 5-4 (1-1) di Stadiun Moech Soebroto Magelang pada 31 Oktober 2019.

Sementara itu dalam sambutannya, Wali Kota Salatiga Yuliyanto menyampaikan apresiasi dan rasa bangga atas prestasi yang diraih oleh para atlet tersebut. Dia berharap agar prestasi tersebut menjadi virus yang menyebarkan semangat untuk berprestasi, utamanya kepada cabang olahraga dan juga bidang lain.

“Sekali lagi Kota Salatiga menunjukkan bahwa Tri Fungsi Kota, terutama Salatiga Kota Olahraga tidak hanya slogan semata, tapi ditunjukkan dengan bukti nyata berupa prestasi baik di tingkat provinsi, nasional bahkan internasional,” ujarnya.

Yuliyanto berharap prestasi ini dapat menjadi virus penyebar semangat dan inspirasi untuk terus berprestasi. “Tidak hanya pada olahraga, tapi juga bidang lainnya,” ucapnya.
(nun)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 0.6674 seconds (0.1#10.140)