Inkubator ABP Tumbuhkan Ekosistem Industri Digital Yogyakarta

Selasa, 05 November 2019 - 14:55 WIB
Inkubator ABP Tumbuhkan Ekosistem Industri Digital Yogyakarta
Inkubator ABP menggelar Jogja Startup Day pada 2-3 November 2019. Foto/DOK. Universitas Amikom Yogyakarta
A A A
YOGYAKARTA - Ekosistem industri digital dalam lima tahun terakhir berkembang sangat pesat di Indonesia. Ini ditandai dengan banyaknya kegiatan yang lahir dari komunitas pegiat industri digital. Banyaknya coworking space serta inkubator bisnis juga merupakan daya ungkit untuk mewadahi even-even komunitas agar bisa tumbuh secara subur.

Atas kondisi ini, Inkubator Amikom Business Park (ABP) mencoba berkontribusi menumbuhkan ekosistem startup. Di antaranya dengan membuat program Startup Talk, Startup Conference, Startup Clinic, Pra Incubation, dan Demo Day.

Executive Director ABP Incubator, Donni Prabowo mengatakan, program Startup Talk merupakan even yang diselenggarakan setiap dua pekan sekali. Even ini terbuka untuk umum dan menjadi wadah untuk memberikan panggung bagi para pelaku industri digital di Yogyakarta untuk sharing tentang pengalamannya.

"Sampai saat ini, sudah terselenggara 43 kali kegiatan dengan topik yang berbeda-beda, mulai dari pembahasan yang sifatnya teknikal maupun bisnis," kata Donni, Selasa (5/11/2019).

Inkubator ABP juga menyelenggarakan even yang mengundang pembicara kaliber nasional maupun internasional melalui program Startup Conference. Diharapkan melalui program ini semakin banyak pihak yang melirik Yogyakarta sebagai tempat dengan ekosistem startup digital yang baik. Startup Conference diadakan satu sampai dua kali dalam satu tahun.

"Tahun 2018, Startup Confference digelar 12 Mei dengan speaker Natali Ardianto, Co-founder & eks CTO tiket.com," katanya.

Tahun ini Inkubator ABP menggelar Jogja Startup Day 2-3 November. Dalam acara ini Inkubator ABP mengundang 40 exhibitor, 56 peserta pitching competition, 30 narasumber, 5 komunitas, 5 inkubator, 6 Investor dengan 1.000 Perserta. "Jogja Startup Day ini dengan 10 sesi talkshow dan seminar. Ada 25 startup yang ikut speed dating," katanya.

Inkubator ABP Tumbuhkan Ekosistem Industri Digital Yogyakarta


Program lainnya adalah Startup Clinic, yaitu program untuk membantu orang-orang yang baru memulai masuk dan tertarik di industri ini. Peranan Inkubator ABP dalam Startup Clinic adalah sebagai coach yang bertugas menggali potensi-potensi peserta program.

Inkubator ABP juga menyelenggarkan program Pra Incubation. Peserta yang mengikuti program pra-inkubasi merupakan peserta yang sudah memiliki tim dan solusi untuk menyelesaikan suatu masalah. Program ini berlangsung sebulan, peserta akan dibekali dengan materi-materi berkaitan dengan validasi masalah dan solusi. Output dari program pra-inkubasi ini yaitu setiap tim harus sudah memiliki MVP (Minimum Viable Product) yang sudah divalidasi.

"Program selanjutnya yakni Incubation. Pada program inkubasi ini, inkubator akan menghubungkan startup binaannya dengan jaringan inkubator ABP untuk memperoleh pendanaan awal," katanya.

Selain memfasilitasi dari sisi pendanaan awal, inkubator ABP juga memfasilitasi startup binaannya dari sesi network, co-working space, dan mentoring secara intensif. Outcome yang diharapkan dari program Inkubasi ini diharapkan para startup dapat bertumbuh dengan sangat pesat dan bisa mencapai product market/fit.

Inkubator ABP juga menyelenggarkan program Demo Day, kegiatan setelah masa inkubasi berakhir. Pada even ini inkubator ABP akan mengundang stakeholder dan relasi bisnisnya untuk menyaksikan pitching dari startup-startup binaan.

Diharapkan melalui even ini akan tercipta kolaborasi antara startup binaan Inkubator ABP dengan stakeholder yang diundang. Bentuk kolaborasi bisa bermacam-macam, bisa berkolaborasi berkaitan dengan akses pasar, maupun kolaborasi dalam bentuk funding untuk round berikutnya.

Inkubator ABP menyadari membangun ekosistem industri digital tidak bisa dilakukan seorang diri. Oleh karena itu Inkubator ABP terbuka untuk berbagai pihak yang ingin berkolaborasi untuk menumbuhkan ekosistem startup digital, khususnya di Yogyakarta.

Saat ini semua program Inkubator ABP terbuka untuk umum (tidak hanya untuk mahasiswa atau alumni Amikom). Jadi bagi siapa pun yang ingin datang untuk sekedar berkonsultasi atau networking bisa datang ke Inkubator ABP atau bisa juga mulai dengan follow IG @abpincubator atau akses http://abpincubator.com.

Lalu sudah sejauh mana keberhasilan startup binaan Inkubator ABP? Donni menjelaskan, dengan segala keterbatasan yang ada, tim Inkubator ABP selalu berusaha memberikan yang terbaik. Namun tidak semua startup berhasil sustainable. Namun dia sangat bersyukur, setidaknya sudah berhasil membantu beberapa startup merealisasikan ide bisnis mereka dan membuat tumbuh berkali-kali lipat.

"Ada startup yang ketika datang ke kami revenuenya masih di bawah Rp10 juta lalu menjadi memiliki revenue miliaran rupiah saat ini," katanya.
(amm)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 4.0994 seconds (0.1#10.140)