Polres Sleman Tangkap Penjual Minuman Keras Impor Palsu

Kamis, 24 Januari 2019 - 21:01 WIB
Polres Sleman Tangkap Penjual Minuman Keras Impor Palsu
Kasat Narkoba Polres Sleman AKP Tony Priyanto menunjukkan miras impor palsu saat ungkap kasus di Mapolres setempat, Kamis (24/1/2019). FOTO/SINDOnews/Priyo Setyawan
A A A
SLEMAN - Polres Sleman berhasil mengamankan warga Yogyakarta, RA, 40 yang menjual minuman keras (Miras) impor palsu di kawasan taman parkir Monumen Yogya Kembali (Monjali). Selain itu petugas juga mengamankan puluhan botol miras impor palsu berbagai merk sebagai barang bukti.

Kasat Narkoba Polres Sleman AKP Tony Priyanto mengatakan terungkapnya kasus ini berawal dari hasil pengembangan tertangkapnya tiga warga Sleman, masing-masing AJ, IM dan AG yang menyalahgunaan psikotropika jelis pil calmlet, akhir Desember 2018 lalu. Saat itu dalam pengeledahan petugas juga menemukan miras impor palsu dari tangan para tersangka.

"Dari pengakuan tersangka, mereka membeli miras tersebut dari tangan RA. Dari informasi itu kemudian kami melakukan penyelidikan dan mengamankan tersangka RA," kata Tony di Mapolres Sleman, Kamis (24/1/2019).

Tony menjelaskan, dari hasil pemeriksaan RA mendapatkan barang tersebut dari seseorang yang berada di Solo. Minuman impor tersebut dijual Rp100.000sampai Rp150.000 perbotol. Padahal harga asli miras itu di atas Rp700.000.

"Sebagia tindak lanjutnya saat ini kami tengah berkoordinasi dengan Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) guna mengetahui kandungan miras palsu tersebut. Termasuk melakukan pengawasan di tempat hiburan malam," terangnya.

Tony menghimbau pada masyarakat agar berhati-hati mengkonsumsi miras sepert ii lantaran sangat berbahaya bagi kesehatan pasalnya tidak ada takaran komposisinya. "RA dalam kasus ini kami jerat dengan tipirng. AJ, IM dan AG dijerat UU Psikotropika pasal 60 dan 62 dengan ancaman hukuman 3- 5 tahun penjara," paparnya.(Baca Juga: Polisi Bekuk Dua Pengedar Sabu di Sleman, 47 Paket Diamankan(nun)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 1.1759 seconds (0.1#10.140)