Waspada! Pusaran Angin Kencang Sepekan ke Depan Selimuti Jateng

Kamis, 24 Januari 2019 - 10:12 WIB
Waspada! Pusaran Angin Kencang Sepekan ke Depan Selimuti Jateng
Pusaran angin kencang diprediksi menyelimuti wilayah Pulau Jawa dan sekitarnya, termasuk Jawa Tengah. FOTO/DOK.SINDOphoto
A A A
SEMARANG - Pusaran angin kencang diprediksi menyelimuti wilayah Pulau Jawa dan sekitarnya, termasuk Jawa Tengah. Alat Tropical Cyclone Warning Center (TCWC) dari Badan Meterologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) telah mendeteksi munculnya pergerakan aliran massa udara basah dari Samudera Hindia masuk ke wilayah Jawa dan sekitarnya.

Pertemuan pusaran angin kencang yang disertai hujan lebat bakal berpotensi tinggi bisa mengakibatkan bencana hidrometeorologi seperti angin puting beliung, banjir dan longsor melanda sejumlah wilayah mulai 23–30 Januari 2019.

Menurut Kepala Seksi Observasi dan Informasi Stasiun Meteorologi Maritim Tanjung Mas Semarang, Slamet Wiyono, fenomena cuaca yang berpengaruh di perairan Laut Jawa terjadi karena adanya pusat tekanan rendah di Samudera Hindia Barat Sumatera dan Samudera Hindia Selatan Jawa serta di sekitar Laut Timor.

"Adanya pola tekanan rendah di Laut Jawa bagian tengah, angin umumnya dari Barat hingga Barat Laut dengan kecepatan 10-25 knot," kata Slamet, Kamis (24/1/2018).

Kondisi tersebut, kata dia, menyebabkan ketinggian gelombang di perairan utara Jateng dan Laut Jawa bagian tengah mencapai 2,5 hingga 4 meter. "Kondisi tersebut berisiko terhadap perahu nelayan dan kapal tongkang. Kami imbau masyarakat yang melakukan pelayaran di Laut Jawa agar selalu waspada," ujarnya.

Selain itu, pihaknya juga meminta kepada masyarakat tetap waspada dalam menghadapi puncak musim hujan yang diperkirakan berlangsung selama 23-30 Januari 2019.

(amm)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 4.1991 seconds (0.1#10.140)